About


Harga batu alam di tiap daerah berbeda-beda, hal ini disebabkan jenis batu alam di masing-masing daerah juga mempunyai corak dan motif yang berbeda-beda juga. Selain itu juga harga batu alam ada beberapa macam dari mulai harga pabrikan, harga distributor, sampai harga pangkalan. Tentunya harga paling tinggi adalah harga batu alam dari pangkalan ke konsumen akhir dan harga terendah adalah harga pabrikan batu alam.

Meskipun harga batu alam dari pabrikan adalah yang paling murah, namun tidak semua konsumen bisa membeli langsung ke pabrikan. Hal ini dikarenakan tidak semua konsumen berdomisili dekat pabrikan batu alam, jika konsumen yang lokasinya jauh dari pabrikan batu alam dan ingin membeli dengan harga pabrik tentunya harus menghitung ongkos transportasi yang dikeluarkannya. Selain itu pabrikan batu alam biasanya hanya menerima orderan dalam jumlah besar sekitar satu truk atau sekitar 150 m persegi untuk ukuran tebal standar.

Harga batu alam cirebon dan harga batu alam karawang tentunya berbeda. Hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya faktor transportasi, sewa tempat, biaya hidup, dan lain-lain. Jadi sudah sewajarnya kalo harga batu alam di karawang lebih mahal bila dibandingkan harga di cirebon. Meskipun harganya lebih mahal biasanya batu alam yang diperdagangkan di karawang merupakan batu alam yang berkualitas, karena merupakan hasil pilihan atau sortiran dari pabrikan batu alam. Selain itu juga barangnya ready stock sehingga konsumen bebas memilih batu alam yang diinginkan baik dalam jumlah besar maupun jumlah kecil.


Sanggar Seni Batu Alam adalah termasuk distributor pabrik sekaligus distributor pangkalan yang dapat menyediakan berbagai macam jenis batu alam dari Indonesia yang dapat di gunakan sebagai material pendukung bagi proyek anda. Tidak hanya untuk Proyek di Indonesia saja, di luar Negeri pun kita dapat membantu untuk mendukung kebutuhan material tersebut. Jenis batu alam di Indonesia sangat beragam jenis, seperti Marmer, Andesite, Zeolite, Sandstone, Limestone, Basalt, Tuff Breccia, dan lain sebagainya. Untuk setiap jenis batu alam ini memiliki karakter dan bentuk yang berbeda-beda, sehingga ada baiknya di konsultasikan terlebih dahulu untuk apa dan di mana penggunaan batu alam tersebut. Agar Proyek anda mampu memberikan tampilan yang lebih unik dan tentunya memiliki fungsi yang optimal.

No comments:

Post a Comment